GORONTALO – Komandan Korem (Danrem) 133/Nani Wartabone, Brigjen TNI Hardo Sihotang mendampingi Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIII/Merdeka, Mayjen TNI Mirza Agus, S.I.P., beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Daerah XIII/Merdeka, Ny. Lely Mirza dalam rangka kunjungan kerja (Kunker) ke Markas Batalyon Infanteri (Yonif) 713/Satya Tama, Kabupaten Gorontalo, Rabu (21/01/2026).
Kunjungan kerja ini bertujuan untuk meninjau secara langsung kondisi pangkalan, kesiapan personel, maupun materiil, serta memberikan pengarahan langsung kepada seluruh prajurit dan Persit Yonif 713/Satya Tama.
Setibanya di Markas Yonif 713/ST, Pangdam XIII/Merdeka beserta rombongan disambut oleh Danyonif 713/ST, Letkol Inf Widyastomo Eko Nugroho, S.I.P., M.H.I., yang diawali dengan penerimaan laporan, jajar kehormatan, serta penyambutan tradisi satuan sebagai wujud penghormatan kepada pimpinan.
Agenda diawali dengan peninjauan pangkalan secara menyeluruh. Pangdam didampingi Danrem beserta rombongan berkeliling memeriksa berbagai fasilitas vital, di antaranya meninjau kendaraan operasional di garasi angkutan, meninjau barak bujangan dan meninjau perumahan dinas prajurit guna memastikan kelayakan operasional.
Dalam pengarahannya, Pangdam XIII/Merdeka, Mayjen TNI Mirza Agus, menekankan pentingnya menjaga profesionalisme dan kedisiplinan prajurit.
"Saya minta kepada seluruh prajurit Yonif 713/Satya Tama untuk terus memelihara kemampuan tempur, menjaga moril, serta menghindari segala bentuk pelanggaran sekecil apapun yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga, maupun nama baik satuan," tegas Pangdam.
Lebih lanjut, Pangdam juga mengingatkan agar prajurit senantiasa memegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan 8 Wajib TNI dalam setiap pelaksanaan tugas, serta menjaga hubungan baik dengan masyarakat dan instansi lain di wilayah Gorontalo.
Sementara itu, Danrem 133/NW, Brigjen TNI Hardo Sihotang, menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan bentuk perhatian pimpinan terhadap satuan bawah.
"Kehadiran Bapak Pangdam di tengah-tengah prajurit Satya Tama tentunya menjadi suntikan semangat dan motivasi tersendiri bagi satuan ini untuk terus berbuat yang terbaik dalam menjaga kedaulatan NKRI," ujar Danrem.
Kunjungan kerja ini diakhiri dengan penulisan pesan dan kesan, pemberian cinderamata, penanamam pohon durian musang king serta sesi foto bersama sebagai wujud soliditas antara Pimpinan Kodam XIII/Merdeka dengan seluruh warga Yonif 713/Satya Tama.
