Gorontalo - Babinsa Koramil 1304-04/Tapa Koptu Hendra Hatta, melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian Makanan Bergizi Gratis (MBG) bagi siswa siswi SDN se-Kecamatan Tapa pada Kamis, (29/01/2026).
Kegiatan ini merupakan wujud nyata dukungan TNI AD terhadap program pemerintah dalam meningkatkan kualitas kesehatan dan pemenuhan gizi anak sekolah. Program MBG dirancang khusus untuk mendorong kecerdasan serta memastikan tumbuh kembang anak berjalan optimal demi kelancaran proses belajar.
Koptu Hendra hatta menegaskan bahwa TNI berkomitmen memastikan generasi muda mendapatkan asupan gizi yang layak.
Pihak sekolah mengapresiasi kehadiran Babinsa dalam mengawal distribusi makanan agar tepat sasaran. MBG dapat meningkatkan semangat belajar siswa melalui asupan makanan yang sehat dan berimbang.
"Kami mendukung penuh program ini agar anak-anak tetap sehat dan semangat belajar," ujar koptu hendra di sela-sela kegiatan.
Kegiatan ini tidak hanya mendukung penyediaan gizi khususnya bagi siswa dan siswi, tetapi juga menjadi salah satu upaya dalam mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.
Babinsa Koramil Tapa berperan aktif dalam berbagai kegiatan sosial yang dapat memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat di sekitar.
