Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Aksi Kepedulian Lingkungan, Babinsa Suwawa Tengah Bersama Warga Binaan Laksanakan Karya Bakti

Selasa, 30 Desember 2025 | Desember 30, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-12-30T03:03:14Z

GORONTALO – Bentuk simpatik dan kepedulian sosial ditunjukkan Babinsa Koramil 1304-06/Suwawa Tengah Serda Hasmir melaksanakan kegiatan karya bakti membantu masyarakat membersihkan bahu jalan di Dusun 2 Desa Bube Kecamatan Suwawa, Kabupaten Bone Bolango. Selasa (30/12/2025).


Kegiatan karya bhakti ini merupakan salah satu wujud kepedulian serta simpati Babinsa di tengah-tengah masyarakat dan juga untuk membantu segala kesulitan masyarakat yang ada di daerah binaannya. 


Melalui kegiatan gotong-royong akan memberikan contoh yang baik kepada masyarakat guna meneruskan budaya gotong-royong yang telah menjadi budaya masyarakat Indonesia terkusus di wilayah Kecamatan Suwawa yang masih mengedepankan budaya gotong-royong dalam melaksanakan aktifitas sehari-hari.


Serda Hasmir mengatakan, dirinya setiap hari melakukan pemantauan di desa binaan agar mengetahui segala bentuk aktifitas warga masyarakat binaannya.


"Kami ingin kebersamaan TNI dengan Masyarakat di desa binaan ini terjalin baik sehingga apabila ada sesuatu yang dapat mengganggu ketentraman di wilayah binaan, warga bisa dengan cepat memberikan informasi kepada Babinsa dan perangkat lainnya." Karena selain dapat menumbuhkan kebersamaan dan hubungan emosional bersama warga, kegiatan ini juga dapat mewujudkan sinegritas TNI dan masyarakat” Jelas Babinsa.


Kepala Desa Bube. Arifin Hadju  mengucapkan terimakasih kepada Babinsa Koramil 1304-06/ST yang telah peduli dan Antusias bersama-sama membantunya dalam pembersihan bahu jalan yang ada di Desa. “Hal ini merupakan wujud kebersamaan yang telah terjalin antara Babinsa bersama kami dan warga Desa Bube. Semoga hubungan yang baik ini dapat terjalin kedepanya terus”. Ungkapnya.

×
Berita Terbaru Update