Kota Gorontalo – Babinsa Koramil 1304-02/Kota Selatan, Serma Sarwin, melaksanakan kegiatan Gerak Senyap Komsos dengan menghadiri undangan pesta pernikahan warga di wilayah Kelurahan Leato Selatan, Kecamatan Dumbo Raya, Kota Gorontalo, Rabu (14/01/2026).
Kehadiran Babinsa dalam kegiatan sosial kemasyarakatan tersebut merupakan bagian dari pembinaan teritorial guna mempererat hubungan silaturahmi dan komunikasi dengan masyarakat di wilayah binaan.
Serma Sarwin mengatakan, kehadirannya pada acara pernikahan warga merupakan bentuk kedekatan TNI dengan masyarakat. “Melalui kegiatan Komsos seperti ini, kami dapat menjalin silaturahmi secara langsung dengan warga serta mengetahui perkembangan situasi dan kondisi wilayah,” ujarnya.
Sementara itu, Danramil 1304-02/Kota Selatan menegaskan bahwa Babinsa harus selalu hadir di tengah masyarakat dalam berbagai kegiatan sosial. “Kehadiran Babinsa dalam setiap kegiatan kemasyarakatan adalah wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. Hal ini penting untuk membangun kebersamaan serta menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif,” tegasnya.
Masyarakat setempat menyambut baik kehadiran Babinsa dan mengapresiasi peran aktif TNI yang senantiasa hadir dan peduli terhadap kegiatan warga di wilayah binaan.
